Sobat, kali ini saya akan berbagi sedikit pengalaman mengotak-atik template html blogger. Ya, meskipun mungkin tidak begitu penting materinya. Tetapi semoga bisa membantu bagi yang membutuhkannya. (hehe...)
Belum lama saat saya selesai menginstal template gratis buat blogger, saya malah jadi kebingungan men-seting template baru tersebut.Saya coba menambah widget populer entry untuk menampilkan daftar postingan populer beserta thumnailnya. Tapi setelah selesai dan saya coba klik di thumnail postingan, halaman postingan yang ditampilkan malah menjadi new tab. Maunya kan tidak pindah ke tab baru.
Saya coba googling mencari cara untuk mengatasinya tidak juga ketemu. Akhirnya muncul ide untuk memanfaatkan inspect element-nya firefox. Meskipun agak ribet karena harus melacak setingan thumnail pada source code di halaman blog saya, akhirnya ketemu juga masalahnya.
Ringkas caranya seperti ini sobat:
- Pertama masuk ke menu Template > "Edit HTML",
- Checklist di "Expand Template Widget"
- Cari kode berikut:
<a expr:href='data:post.href' target='_blank'>
<img alt='' border='0' expr:height='data:thumbnailSize' expr:src='data:post.thumbnail' expr:width='data:thumbnailSize'/>
- Cara mudah menemukannya pakai tekan ctrl+F , copas saja kode di atas.
- Kalau sudah ketemu, delete kode HTML yang berwarna merah di atas, kemudian pilih "Simpan template"
- Selesai, tinggal refres halaman blog kita.
Untuk melihat hasilnya, coba klik thumnail postingan kita.
Lihat juga membuat meta tag yang bagus
Selamat mencoba trik ringan ini dan semoga bermanfaat,