Hiasan Dinding Unik Kaleng Softdrink

Hiasan Unik Kaleng SoftdrinkBiasanya kaleng bekas hanya akan menjadi tumpukan sampah. Apalagi kaleng bekas minuman atau yang sering disebut kaleng soft drink tak pernah absen nangkring diselokan/dijalanan bahkan dihalaman rumah.

Mengenai kaleng soft drink, rekan-rekan dapat memanfaatkannya sebagai bahan kerajinan seperti disini. Kaleng soft drink terbuat dari Aluminium yang merupakan bahan logam tahan korosi, sehingga dapat menambah nilai jual kerajinan yang dihasilkan.

Berikut Kere share cara merubah satu buah kaleng softdrink bekas dari harga sepertiga rupiah menjadi sekitar US$10 hingga US$12.


  1. Siapkan satu buah kaleng bekas minuman, kemudian potong bagian atasnya seperti pada gambar dibawah.
    Hiasan Unik Kaleng Softdrink Kere
    Gambar 1
  2. Pada bagian bawah kaleng, tandai dengan paku pin atau pulpen setiap 0,3cm sepanjang diameter kaleng. Gunting kaleng secara vertikal sesuai dengan tanda yang telah dibuat.
    Kaleng
    Gambar 2
  3. Gulung tiap lembaran kaleng yang digunting pada poin 2 diatas seperti pada gambar.
    Unik
    Gambar 3
  4. Buatlah design seperti pada gambar atau sesuaikan dengan selera. Ambil tiap 5 helai guntingan vertikal dan ikat dengan guntingan kaleng pada jarak 2Cm.
    Hiasan
    Gambar 4
Hasilnya :

Softdrink
Gambar 5
Mudah bukan..?!! Bagi pemula, dalam proses pembuatannya membutuhkan kesabaran dan keuletan tingkat tinggi. Kere coba membuatnya dengan variasi gambar disini.

Selamat mencoba.

Pompa Hidram Tulakan Pacitan Jawa Timur

Aplikasi pompa hidram untuk pemenuhan air bersih Dusun Ngelo Desa Jetakan Kecamatan Tulakan Kabupaten Pacitan Jawa Timur. Berangkat dari kebutuhan akan air yang sangat diperlukan untuk air minum dan kebutuhan lainya, Kasun Ngelo yaitu Bapak Adji Kurniawan, memimpikan suatu alat yang dapat membantu warganya akan kebutuhan air.  Alat yang hemat energi dan mudah perawatanya. dari ide tersebut bertemulah dengan kami Alhytech Enginering untuk berupaya mengaplikasikan pompa hidram dengan semangat gotong royong 
Setelah dilakukan study lapangan, diperoleh data;  potensi debit air 80 liter/menit, potensi terjunan air 11 meter, tinggi vertikal tujuan 55 meter, panjang pipa sampai tujuan 600+ m. Beberapa gambar berikut mewakili  rangkuman kegiatan aplikasi pompa hidram untuk pemenuhan air bersih di Dusun Ngelo, Jetakan Tulakan Pacitan Jawa Timur....

Menelusuri Kali Sapi Menuju Sumber 

Jarak antara sumber air dan lokasi calon bak penenang lebih dari 400 m, melingkar bukit, melewati sebuah sungai yang bernama Kali Sapi (Sungai Sapi) yang menurut cerita penduduk setempat, dulu ada seekor sapi terseret oleh laju air sungai ini ketika banjir.


Baju Merah Pak Kasun Adji Kurniawan, Pak Kisut, dan Amin

Di kisahkan bahwa sudah ada usaha yang dilakukan sebelumnya untuk menaikkan air dari lokasi ini menuju tempat penampungan warga. Dengan metode grafitasi, dimana air di alirkan dengan pipa ukuran yang lebih besar, meluncur ke lembah, dan naik dengan pipa yang ukuranya lebih kecil. Namun usaha ini belum membawa keberuntungan. Warga ada yang merasa putus asa, dan enggan untuk melakukan usaha, apalagi untuk iuran dana guna melakukan uji coba menaikkan air ini. Dengan upaya mandiri dari dua orang disamping saya tersebut, sebuah pertaruhan dilakukan, untuk usaha menaikkan air, yang tentunya banyak kendala dan tantangan dari warganya.

Perjalanan Ke Lokasi dimulai

Untuk menuju lokasi Dusun Ngelo tidak terlalu sulit, namun dengan membawa peralatan dan pipa, kami harus melewati Tulakan-Nglaran untuk mecari rute yang mudah untuk dilalui....Ada pak Katwanto (Baju Biru Panjang) teman satu Gotak (Satu Kamar) Saat di Al Idris Ponorogo, Ada mas Danu (lihat hp) Mas Bekti dan Baju ungu Pak sopir tangguh asal. Perjalanan di tempuh lebih dari satu jam dengan melewati jalan dengan berbagai model dan tipe....

 Berangkat dari Rumah Pak Kasun Ngelo Menuju Lokasi



Pengukuran dan Penentuan Titik pompa bersama sama


Pak Kisut Melakukan Pencangkulan Perdana lokasi Pompa

Yang membuat kita semua semangat adalah bersama mewujudkan sebuah impian, gotong royong penuh semangat. teriring doa semoga dapat tercapai..

 Gotong Royong Warga Mengaduk Bahan Pasangan


Pemasangan Pompa dilakukan oleh warga

Dihari Rabu Tanggal 2 Desember 2015, telah ditentukan titik dan tak terduga pompa juga sudah terpasang dengan cepat. Gotong royong itu membuat pekerjaan berat menjadi ringan....saya sangat salut dengan kekompakan warga Ngelo.

 Pemasangan Pipa peluncur



Landscape Sistem Pompa Hidram

Berikut ini video Uji Kerja Pompa Hidram